Friday, May 2, 2008

Stand Warung Barang Antik di Plaza Atrium Senen

Stand wbc saat berpameran di Plaza Atrium Senen

Di bulan Maret dan April 2008, setelah berpameran selama tiga kali di akhir pekan di Pasar loak Flohmak, Granada Square, BSD, Tangerang, blog warungbarangantik.blogspot.com (wbc) dengan salah satu kontennya "Mainan Anak Tradisional" juga diajak berpameran dalam acara " Sosro Gebyar Kuliner Nusantara 2008 " pada 19-20 April 200, di Plaza Arsipel, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur. Yang punya hajat pertama adalah TMII yang berulangtahun ke 33, dengan mengandeng Jalansutra dan Sosro sebagai sponsor utama. Stand blog wbc menyemarakkan gelaran yang didominasi stand-stand kuliner unik dan khas dari penjuru Nusantara, selain hiburan utama wayang kulit.

Tak cuma itu saja, pada tgl 25-27 April 2008, stand wbc juga diajak oleh Plaza Atrium Senen, Jakarta Pusat untuk mengisi stand dalam even bertema "Dolanan Tradisional dan Modern ". Stand Wbc berada di sisi kiri lantai dasar mal bersebelahan dengan arena mainan ular tangga raksasa yang berada di lantai dasar utama mal tersebut. Acara yang diadakan selama tiga hari berturut-turut itu dipenuhi oleh warga yang mencari hiburan di mal yang bersebelahan dengan hotel internasional, Hotel ASton dan Hotel Oasis Amiris. Maka tak heran, banyak para ekspatriat terutama dari India dan Timur Tengah yang memadati stand Wbc tersebut.

Special thanks to :
JalanSutra
SOSRO
Taman Mini Indonesia Indah
Plaza Atrium Senen

No comments: